Beberapa hari yang lalu, warga Jerman dikejutkan dengan
suara misterius dari langit. Bagaimana tidak, suara yang cukup keras itu
terdengar seperti terompet sangkakala atau mesin diesel.
Dalam sepuluh tahun terakhir, suara seperti sangkakala memang terdengar di beberapa belahan dunia. Dilansir melalui situs inquisitr.com, (23/5), lebih dari 150 video diunggah ke situs berbagi video Youtube akibat fenomena luar biasa tersebut.
Video paling lama dalam catatan Youtube diunggah pada 2011 dari Belarusia. Berikutnya, rekaman serupa diunggah warga Amerika Serikat, Ukraina, Kanada, hingga Jepang.
Hingga Mei 2015, tiap bulan ada saja pengguna Youtube yang mengunggah rekaman suara aneh dari langit. Selalu muncul perdebatan di kolom komentar mengenai keaslian video tersebut oleh para pengguna Internet.
Di blog maupun forum diskusi online, muncul beberapa teori. Di antaranya suara hasil penggalian bawah tanah, tekanan pipa gas, hingga gempa bumi. Praduga sementara masih seputar suara alien, ataupun seperti dalil keagamaan 'terompet sangkakala'.
Aaron Taylor, warga Kota Montana, AS, ikut mengunggah rekaman pengalamannya mendengar suara langit pada 18 Februari 2012. Dia mengaku terkejut karena suara yang dia dengar mirip cerita Kitab Injil tentang terompet Sangkakala, penanda akhir zaman. Deskripsi kiamat melibatkan alunan terompet dari langit juga diimani umat Muslim dan Yahudi.
"Walau kita berusaha mencari jawaban logis (suara-suara itu), gagasan bahwa ini tanda akhir zaman bermunculan di kepala saya. Bagaimana bila suara ini termasuk nubuat tersebut," kata Taylor.
sumber:http://www.merdeka.com/peristiwa/suara-misterius-di-langit-mirip-sangkakala-hebohkan-dunia.html