Dua kata yang cocok untuk
menggambarkan sifat jeans adalah comfortable dan wearable. Semua
orang pasti memiliki jeans karena item ini cocok digunakan untuk
berkegiatan sehari-hari. Kuliah, pergi hang out bareng teman ataupun
datang ke acara semiformal bisa menggunakan jeans, hanya saja sesuaikan dengan
tema acara. Selain itu, bahannya yang nyaman seringkali membuat beberapa
orang memilik jeans sebagai outfit favorit.
Saat ini, jenis, model, dan warna
jeans sudah bervariasi. Kita bisa menemukan berbagai macam items yang
terbuat dari jeans, seperti shorts, pants, or jacket. Tidak jarang orang
yang mengoleksi jeans dari berbagai macam jenis. Alangkah baiknya jika kita
bisa merawat koleksi jeans yang kita miliki. Tidak sedikit orang yang masih
belum bisa merawat jeans mereka. Terkadang mereka melakukan kesalahan-kesalahan
yagn bisa merusak dan membuat jeans tidak tahan lama. Untuk menghindarinya,
berikut ini adalah beberapa kiat untuk merawat jeans :
- Saat mencuci jeans, pastikan untuk membalik sisi bagian dalam jeans agar warna jeans tetap terjaga. Jika jeans dicuci menggunakan mesin cuci sebaiknya kancingkan dan resleting jeansmu agar bentuknya tidak berubah. Ada baiknya juga jika jeans dicuci menggunakan air hangat agar kotoran-kotoran yang ada bisa hilang.
- Air yang dicampur dengan cuka bisa digunakan untuk merendam jeansmu sebelum melakukan pencucian agar warna jeans tetap tahan lama.
- Hindari untuk mengeringkan jeans dengan mesin pengering karena akan membuat jeansmu mudah menyusut dan kehilangan bentuknya. Sebaiknya jemur jeansmu tepat di mana sinar matahari jatuh diagonal pada jeans yg dijemur.
- Pastikan untuk menyetrika jeans dalam keadaan kering. Jika jeans disetrika dalam keadaan lembap bisa menimbulkan jamur berwarna biru yang bisa membuat jeans mudah rusak.
- Saat menyimpan jeans sebaiknya jeans digantung dengan hanger agar tidak ada bekas lipatan.
- Jika jeans terkena noda tinta, segera menggosoknya dengan alkohol.
So, there’s no reason not to add
more to your collection of denim right? Cause now you already know how to
take care of it
sumber:https://id.she.yahoo.com/6-cara-agar-jeans-awet-111917582.html