Senin, 02 September 2013

5 Aplikasi Yang Wajib Dimiliki Pengguna Android Yang Sudah Di Root

Bagikan Artikel Ini :
Hai sobat RHCB...!
Kebanyakan ponsel Android sekarang memang tidak bisa dikostumisasi semau kita. Ponsel yang ada saat ini juga memang memiliki fitur terbatas buatan pabrik saja. Tapi dengan di Root, semua itu bisa dipecahkan. Dengan ponsel android yang sudah diRoot, ponsel kalian akan menjadi lebih kuat dan bisa dikostumisasi menjadi lebih hebat dengan opsi yang bejibun. Bagi kalian yang sudah me-root android, kalian tidak hanya akan bisa menjelajahi kostumisasi saja, tapi juga mengisi android kalian dengan aplikasi unik dan tentunya bermanfaat bagi ponsel kalian.





5 Aplikasi Yang Wajib Dimiliki Pengguna Android Yang Sudah Di Root
Banyak aplikasi yang hanya bisa didapat dan diinstal ketika ponsel Android kalian sudah di root. Nah jika kalian sedang bingung mencari aplikasi apa saja buat ponsel kalian, dibawah ini ada beberapa macam aplikasi yang berguna dan menjadikan ponsel android kalian yang sudah diroot menjadi lebih powerfull! Apa saja aplikasinya? Berikut adalah 7 aplikasi yang wajib kalian miliki:

1. StickMount
Sebagian besar perangkat Android saat ini mendukung fitur USB OTG, yang memungkinkan pengguna untuk menghubungkan perangkat USB ke perangkat Android mereka. Fitur ini mencakup apa pun perangkat yang bisa kalian colok dari perangkat Android lainnya seperti pen drive, keyboard atau mouse USB, HDD eksternal, Gamepad dan banyak lagi.
Tapi biarpun sekarang banyak Android yang support perangkat tersebut, saat ini pembuatan android tersebut semakin menurun dan saat ini ponsel android hanya bisa membaca file dengan format FAT32. Nah aplikasi Stickmount memecahkan masalah kalian. Dengan stickmount, kalian akan tetap bisa membaca file dengan format NTFS tanpa masalah apapun. Aplikasi ini sangat berguna bagi ponsel yang tidak men-support hal tersebut seperti Galaxy Nexus, nexus 7, dll yang tidak bisa secara otomatis mount USB eskternal. Dowload Sticmount.

2. Titanium Backup
Mungkin sebagian besar kalian yang meroot kalian mempunyai alasan tersendiri yakni agar bisa membackup data pada ponsel kalian baik aplikasi yang disimpan pada memori internal dan eksternal. Jika kalian sedang bingung mencari aplikasi untuk membackup semua data penting pada ponsel kesayangan kalian, Titanium Backup merupakan aplikasi yang kalian maksud dan mempunyai tujuan dan fungsi yang kalian cari. Meskipun muncul dengan tampilan yang sangat membingungkan, Titanium Backup mempunyai fungsi yang sangat hebat.
Terlepas dari fungsinya yang bisa membackup semua data penting kalian, Titanium Backup dapat berfungsi lebih dari itu seperti kalian bisa menjadwalkan tanggal backup kalian (seminggu, sebulan bahkan 3 hari sekali). Data yang dibackup nanti akan dikumpulkan menjadi satu dan dibuat sebuah file berbentuk update.zip. Aplikasi ini juga dapat menconvert aplikasi apapun menjadi satu extension, menghapus aplikasi sistem dan banyak lagi. Aplikasi ini bisa kalian dapatkan dengan harga USD 4.99. Untuk versi free pun tersedia jika kalian mau. Download Titanium Backup

3. No Bloat
Seperti namanya, No Bloat memungkinkan kalian menghapus semua aplikasi apapun yang berat dan tidak penting dari ponsel kalian dengan sangat cepat. Bagi para pengguna Android yang sudah di root, aplikasi ini sangat berguna dan tidak membingungkan kalian dalam melakukan aktivitas tersebut. Aplikasi No Bloat dapat menghapus aplikasi yang tidak berguna dan meningkatkan daya tahan baterai kalian.
Aplikasi ini akan mencari aplikasi yang tidak penting yang memenuhi memori dan membuat kinerja ponsel melambat. No Bloat sangat mudah digunakan dan bahkan ada opsi yang sangat berguna yakni Backup sebelum kalian menghapus aplikasi tersebut atau terjadi hal yang tidak diinginkan. Download No Bloat.

4. Cerberus
Google memang baru-baru ini meluncurkan ponsel Android terhebat mereka yang mempunyai spesifikasi keren dan fitur canggih didalamnya, tapi tidak dengan aplikasinya. Aplikasi pada ponsel Google tersebut bahkan tidak ada yang bisa mendekati kehebatan aplikasi Cerberus, dimana aplikasi ini menjadi raja diantara aplikasi anti maling di Google Store. Cerberus mempunyai banyak sekali fungsi yang dapat membuat kita tenang bahkan jika ponsel kita hilang. Aplikasi ini mempunyai fungsi yang sangat banyak biarpun diinstal pada ponsel android yang belum di root.
Aplikasi ini dapat secara otomatis mengirimkan foto pencuri yang mencuri ponsel kalian ke akun email kalian yang ketika itu salah memasukan pin atau password kalian. Selain itu aplikasi hebat ini mempunyai kemampuan untuk menghapus dan melock ponsel hanya dari email dan SMS! Cerberus juga mempunyai fungsi yang lebih hebat pada ponsel android yang sudah di root. Setelah mendapatkan akses dari root, aplikasi ini akan menyebar kesluruh sistem dan dapat meremot ponsel kalian layaknya ponsel james bond yang dimana kalian dengan mudah menangkap pencuri dari ponsel kesayangan kalian. Download Cerberus

5. Greenify
Tujuan utama dari Greenify adalah untuk menghentikan aplikasi dari berjalan di Background ponsel kalian yang tidak perlu dan menyebabkan konsumsi baterai yang sangat boros dari perangkat Android kalian. Aplikasi ini membutuhkan akses root dan hibernates proses aplikasi untuk mencapai tujuannya. Perlu diingat bahwa hal ini tidak mirip dengan aplikasi task killer biasa. Selain menghentikan semua proses aplikasi background yang membuat baterai dan daya tahan ponsel boros, Greenify hanya 'menidurkan' mereka dan secara otomatis mengoperasikan mereka kembali bila diperlukan.
Saya sebelumnya telah menulis tentang Greenify sini, dan aplikasi ini adalah aplikasi yang harus dimiliki jika perangkat Android Anda telah melambat karena banyak aplikasi yang tidak perlu berjalan di background kalian. Aplikasi ini dapat membuat ponsel kalian menjadi lebih kencang. Download Greenify.
Dari kelima aplikasi diatas, manakah yang yang menjadi favorit kalian? Saya sendiri adalah aplikasi Cerberus, karena begitu ampuh untuk mengatasi penjahat!
sumber:http://www.indogamers.com/read/16/08/2013/7980/5_aplikasi_yang_wajib_dimiliki_pengguna_android_yang_sudah_di_root/





TERIMAKASIH SUDAH BERKUNJUNG KE BLOG INI, SEMOGA ARTIKEL INI MENAMBAH WAWASAN & MEMBERIKAN MANFAAT BAGI KITA SEMUA YANG MEMBACANYA...JANGAN LUPA UNTUK SELALU BERKUNJUNG KEMBALI...KARENA MASIH BANYAK ARTIKEL MENARIK LAINNYA YANG MENUNGGU UNTUK DIBACA OLEH PARA SOBAT SEMUA.

SELURUH ISI DARI BLOG INI BOLEH DI COPY-PASTE/DISEBARLUASKAN DENGAN SYARAT MENCANTUMKAN LINK SUMBER DARI BLOG INI. THANKS... !
 



ARTIKEL TERKAIT :

Comments
0 Comments

Tidak ada komentar:

Posting Komentar