
Perusahaan donat populer Krispy Kreme membuat kreasi donat
terbarunya yang telah dinobatkan menjadi donat termahal didunia dengan taburan
emas 24 karat serta isi jelly lembut yang terbuat dari Dom Perignon Champagne.
Dilansir dari food beast, selain isi dan taburan yang megah,
diatas donat ini dihias dengan coklat putih berbentuk lotus, kacang almond, dan
tangkai-tangkai hiasan emas yang semakin memperindah serta mempermegah
penampilannya. Harga satu buah donat ini dipatok dengan angka yang fantastis
yaitu USD 1678 atau sekitar Rp. 19,5 juta!
Ternyata donat termahal ini dibuat untuk sebuah alasan yang
baik dan bukan untuk mencari sensasi saja. Hasil penjualan donat termahal ini
akan disumbangkan ke sebuah lembaga yang menggalang dana untuk anak-anak
pengidap penyakit otak disana. Keren!!
sumber:https://id.she.yahoo.com/wow-ini-dia-kue-donat-termahal-di-dunia-113900764.html